(13 Jan 2025 | 13:30)

Sertifikasi Pengajar Al-Qur'an di SMA Al Hikmah Surabaya

Sebanyak 137 siswa kelas XI dan XII SMA Al Hikmah Surabaya mengikuti kegiatan pembekalan sertifikasi pengajar Al-Qur'an yang bekerja sama dengan Ummi Foundation. Kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari, dari Senin hingga Rabu, 13-15 Januari 2025, ini bertujuan untuk mempersiapkan siswa sebagai calon pengajar Al-Qur'an dengan standar yang ditetapkan oleh Ummi Foundation.

Sebelum dimulai pembekalan, Kepala SMA Al Hikmah Surabaya yakni Ustadz Ansari memberikan sambutan dan motivasi kepada para peserta. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya memiliki komitmen yang tinggi dalam mengajar Al-Qur'an, serta mempersiapkan diri untuk menjadi pengajar yang kompeten dan berintegritas. 

Kegiatan ini diikuti oleh siswa yang telah berhasil lolos tahap tahsin dan tashih, yaitu tahap uji kualitas bacaan Al-Qur'an. Para siswa kemudian dibagi menjadi tiga kelompok: Kelas XII putra sebanyak 37 siswa di ruang Lab Fisika, kelas XI putra dan XII putri sebanyak 49 siswa/i di ruang Shofa, serta kelas XI putri sebanyak 51 di ruang Tahfidz. Setiap kelompok mengikuti pembekalan dengan materi yang disesuaikan dengan kebutuhan mereka.

Program sertifikasi ini mencakup pelatihan tentang standarisasi metodologi pembelajaran Al-Qur'an, manajemen kelas, serta administrasi siswa. Peserta juga dilatih untuk mengatasi berbagai kendala yang sering dihadapi saat mengimplementasikan pembelajaran Al-Qur'an, termasuk teknik problem solving yang berguna untuk menciptakan suasana belajar yang efektif dan kondusif.

Sertifikasi ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kompetensi para peserta, tetapi juga membantu mereka untuk menjadi pengajar yang lebih profesional dan mampu menyampaikan ajaran Al-Qur'an dengan cara yang mudah dipahami oleh berbagai kalangan. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya SMA Al Hikmah Surabaya untuk menghasilkan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki kompetensi dalam bidang keagamaan, khususnya dalam mengajarkan Al-Qur'an.

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para siswa dapat lebih siap menghadapi tantangan dalam mengajarkan Al-Qur'an dan menjadi teladan dalam mengimplementasikan metode Ummi di masyarakat.

Topik Berita
Sertifikasi Pengajar Al Qur'an
Metode Ummi
Kelas XI dan XII